23 Januari 2014

Tips Aman (Tidak Kecawa) Transaksi dengan Bhinneka.com

Tidak ada maksud saya untuk mendiskreditkan salah satu yang katanya online store terbaik di indonesia, kasusnya seperti ini.

Pada tanggal 15 Januari 2014 saya membeli satu (1) buah HP Lenovo A390 sejumlah 999.000 dengan ongkos kirim total Rp. 1.044.998. setelah pembayaran saya proses, saya mendapat email balasan jika barang akan diterima dalam waktu 4 - 7 hari kerja. dan resi akan segera dikirim ke email.

Setelah 2 hari kami tunggu (tgl 17-01-2014) bukan nomer resi yang kami terima namun pemberitahuan jika barang kosong, aneh padahal ketika proses pembelian tidak ada keterangan "out of stock", kok tiba - tiba kosong (keanehan yang pertama.), dan justru saya di tawari barang dengan tipe yang berbeda yakni Lenovo A369. akhirnya  dengan sediki kecewa saya telpon costumer services dan bilang kasus saya tersebut, bukan solusi yang saya dapatkan justru saya hanya diminta untuk membalas email tersebut, mau menunggu barang atau mengambil pilihan yang ditawarkan, dengan berat hati  saya memilih menunggu tipe yang saya minta (lewat via email). Dan respon saya dapat bukan hari itu juga, tapi keesokan harinya baru dijawab.

Pada tanggal 18 - 01 - 2014 saya minta kejelasan barang yang saya tunggu (order), tapi lagi - lagi bhinneka  menjengkelkan, balasan baru saya terima tanggal 20 - 01 - 2014, jika barang yang saya order tidak ada dan saya lagi - lagi diminta untuk memilih produk lain atau dana saya akan di refund. Karena saya kadung transfer saya memilih barang lain dan kemudian saya hunting barang dengan tipe yang lain dan saya pastikan barang "ready stock", akhirnya saya memilih Lenovo A690.

Sudah agak hilang rasa marah dan kecewa saya dengan bhinneka karena anggapan saya, saya akan mendapat tipe lain, nggak apa2 lah asal dapat.

Tapi lagi2 untuk kesekian kalinya bhinneka berulah tidak konsisten, pada tanggal 22 - 01 - 2014 bhinneka menghubungi saya lagi via email, jika barang yang saya pilih sebagai ganti katanya hanya tinggal 2 unit dan itupun tidak layak berikut email bhinneka  via ibu sarah :

Dear Bapak Herman,
Mohon maaf sebelumnya Pak untuk Lenovo A690-nya setelah saya cek fisiknya tidak memungkinkan untuk dijual karena yang saya lihat hanya tinggal 2 unit.
Ada baret pada layarnya Pak.
Mungkin untuk opsi saat ini adalah pengembalian dana terlebih dulu Pak. Saya akan infokan kepada Bapak apabila produk yang Bapak inginkan sudah re-stock kembali dengan kondisi yang baik.

Untuk pengembalian dana harap isikan data rekening berikut:

Rekening Atas Nama :
(apabila Nama Di buku Rekening berbeda dengan Nama Pemesan, dimohon dilampirkan foto/scan FotoCopy KTP Pemegang buku rekening)
No Rekening (Tujuan Refund) :
Bank :
Cabang Mana:

Ditunggu konfirmasinya kembali.
Terima kasih.


Regards,
Sarah Spencer E.






Untuk kesekian kalinya saya sangat kecewa dengan bhinneka akhirnya saya putuskan untuk meminta dana saya saja, kemudian saya kirimkan data bank saya (tgl 22 - 01 - 2014).

DAn pada hari ini (23 - 01 - 2014) saya cek rekening saya masih belum ada kiriman dana dari bhinneka, dan lagi hanya email yang saya terima jika dana akan segera dikirim.

Jadi saran saya: pastikan jika anda ingin membeli barang di bhinneka pastikan barang 1000% ada dan siap kirim baru anda transfer pembayaran.

Saran buat bhinneka, jika ada hal - hal yang diluar teknis tolong hubungi customer via telp (SMS/Call), biaya SMS berapa sih, masak untuk bayar SMS Rp. 150 saja bhinneka tidak menyiapkan anggaran.

*hingga detik ini saya belum menerima refund dana dari bhinneka.!!!!

12 Juni 2012

Download Junk Call Blocker for BlackBerry Versi 1.5.103 (update)

Bosen dengan telepon masuk dengan private number atau dering hanya satu kali kemudian berhenti, very annoying katanya mbah saya :). Tak jarang ada telepon masuk sekedar miscall atau yang lebih parah lagi telepon usil dari orang – orang yang tidak kita kenal apalagi pas lagi enak – enak tidur tengah malam, tiba – tiba BlackBerry kita berdering namun pas akan kita terima tiba – tiba panggilan berakhir, hmmm benar -benar jengkel tentunya :) . Nah kini anda tidak akan di bikin pusing lagi oleh telepon masuk yang hanya usil atau sering miscall anda, karena kini anda dapat mem-blokir setiap nomer telepon yang anda inginkan. Aplikasi yang di buat oleh S4BB Limited ini akan membantu anda untuk melakukannya. Aplikasi yang dinamakan Junk Call Blocker ini hadir untuk anda dan kini telah memasuki update ke versi 1.5.103. Aplikasi ini akan mem-blokir panggilan masuk yang sering mengganggu aktivitas anda. Selain itu anda juga dapat menambahkan nomor ke blacklist. Namun aplikasi ini dapat memberikan pengecualian terhadap daftar nomor panggilan yang anda inginkan untuk masuk di BlackBerry anda.
Namun jika suatu saat anda ingin mengijinkan nomer kontak yang telah anda blacklist, anda dapat merubahnya ke daftar nomer yang and ijinkan untuk menelpon dengan sangat mudah. Dan di update terbaru ini, sangat memungkinkan bagi anda untuk mengatur tanda masuk / notifikasi dari setiap panggilan yang masuh dan sedang anda blokir, atau anda dapat mengaturnya selain dengan nada dering yang berbeda anda dapat mengaturnya lewat warna sinyal lampu LED atau lewat getar.
Aplikasi Junk Call Blocker ini, dapat di install di semua tipe Smartphone BlackBerry dengan minimal OS 6.0 atau lebih tinggi dan dapat anda download  di AppWorld.

20 Januari 2012

Mengintip Password Hotspot Tentangga

Internetan saat ini bukan hal yang sulit dan mahal lagi. Namun Internet saat ini sangatlah gampang hanya dengan bermodalkan 25 ribu rupiah perbulan anda sudah dapat menikmati internet untuk satu bulan. Atau bahkan kita dapat berinternet ria dengan menggunakan jaringan hotspot gratis yang saat ini sudah tersebar dimana - nama. hmm..... mantabs...!. Namun jengkelnya bukan main jika tau - tau hotspot yang tadinya di berikan bebas tau - tau di pasword ....! hadah....... kacau deh udah berangkat dari rumah dengan semangat 45 :(.

Berikut ada beberapa tip untuk mengintip password wifi atau hotspot.
  1. NetStumbler, Netstumbler yang dikenal sebagai Jaringan Stumbleris suatu alat acilitates detecting dari Wireless Lan yang menggunakan Wireless tipe 802.11b, 802.11a dan 802.11g WLAN standar yang berjalan pada sistem operasi dari microsoft Win98 – Win Vista, ada versi lain juga yang disebut Anothere Mini Stumbler yang menggunakan sistem operasi Windows CE. Untuk alat” kecil yang bisa di genggam.
  2. Aircrack, Aircrack merupakan suite alat untuk wifi tipe 802.11a/b/g WEP dan WPA cracking. Hal ini dapat dilakukan dalam 40 sampai 512-bit password WEP dan hanya sekali dienkripsi paket” telah dikumpulkan. Aircrack juga dapat digunakan untuk menyerang WPA 1 atau 2 jaringan dengan menggunakan metode lanjutan cryptographic. Suite yang mencakup airodump (802,11 sebuah paket pengambil program), aireplay (802,11 sebuah paket suntikan program), aircrack (statis WEP dan WPA-PSK cracking), dan airdecap (decrypts WEP / WPA untuk pengambil file).
  3. Airsnort, Airsnort merupakan Software Cracking Tool untuk jaringan Wireless 802,11 dengan proteksi WEP Encryption. 

2 Januari 2012

Mengirim kartu Ucapan Digital via WordPress Blog

Happy new year ...!, Mungkin, ini posting terlambat tapi saya pikir itu lebih baik daripada tidak pernah :-), Di sini saya mencoba berbagi dengan Anda. Jika Anda adalah seorang blogger yang menggunakan Wordpress, Anda dapat memberikan Kartu Ucapan digital pada situs Anda, sehingga pengunjung situs Anda dapat mengirim Kartu Ucapan ke teman mereka atas situs Anda. Anda hanya perlu menginstal WP menyapa plugin pada situs Anda. WP - Greet adalah plugin wordpress untuk mengirim kartu ucapan dari blog wordpress anda. menggunakan nextGenGallery untuk mempertahankan gambar greetingcard Anda. wp-menyapa adalah plugin untuk paket blogging wordpress terkenal, memberikan pengguna Anda kemampuan untuk mengirim kartu ucapan dari blog Anda.
 Tertarik untuk mencobanya ? anda bisa membaca detailnya di : http://wpgpl.com/wordpress-plugins/send-greeting-card-with-wp-greet/

23 November 2011

Layanan Pos Indonesia mengecewakan

Ini cerita mungkin tidak begitu penting untuk dibaca, tapi setidaknya kekesalan saya agak berkurang atas layanan kantor pos indonesia.
Begini ceritanya, pada hari sabtu tanggal 19-11-2011 saya ke kantor POS untuk mengririmkan HP saya yang error berhubung masih ada garansi jadi saya kirimkan balik ke toko tempat saya beli,dan berhubung kantor pos tepat berada di tempat kerja saya langsung saja saya tidak panjang pikir lagi saat istirahat siang saya kekantor pos untuk mengirimkan paket.
Dan saya tanya pada petugas pos tentang lama pengiriman dan biaya pengiriman dan karena selisih tidak begitu banyak saya pilih kirim barang dengan paket pos express untuk pengiriman satu hari sampai tapi karena besoknya hari minggu jadi paket saya baru sampai pada hari senin begitu kata petugas posnya. oke lah gak apa2.

Nah cerita punya cerita hari senin saya SMS toko tempat saya beli ternyata paket saya belum sampai, saya masih berbaik sangka okelah besok pasti sampai. Keesokan harinnya atau pada hari selasa sore saya SMS lagi tapi lagi2 belum sampai, mulai dah saya kecewa dengan layana POS namun saya masih berharap baik pada hari rabu akan sampai tapi ternyata lagi2 tidak sampai paket yang saya kirim, untungnya resi bukti pengiriman masih saya simpan kemudian saya lacak di internet hasilnya ternyata barang saya masih proses pengiriman. Kecewa berat saya sama PT POS kali ini, masak kiriman dengan paket EXPRESS andalan pos yang seharusnya sehari sampai hingga 4 hari tidak sampai.. aneh kan jangan2 mobil pos nggak jalan hanya ditempat atau pos gak bener2 dalam melakukan tugasnya..

Tolong kalau memberikan informasi yang agak jelas pak POS jika 4 hari jangan bilang 1 hari dong, jika saya tahu akan lama sampe mending saya pilih paket biasa saja. lebih murah dan kadang lebih cepet sampe di tujuan...
 Mudah2an POS dapat memperbaiki kinerjanya.

22 Oktober 2011

Mengelola iPad dari PC Windows dengan menggunakan 4videosoft iPad Manager

Terkadang kita berfikir bahwa perangkat komunikas dan gadget keluran Apple hanya bisa di kelola dan di sambungkan ke PC atau Notebook yang hanya menggunaan Sistem Operasi Machintosh. Ternyata hal itu tidak selamanya benar. Kini kita bisa menghubungkan perangkat kita baik iPad, iPhone ataupun iPod dengan PC atau Notebook kita yang menggunakan Sistem Operasi Windows, baik Windows XP maupun
Windows 7.
Kita hanya perlu mengunduh 4videosoft iPad Manager, kalo dari nama sih iPad Manager tapi kita bisa menggunakan software ini juga untuk menghubungkan iPhone dan iPod kita dengan PC kita.

Berikut Fitur dari 4videosoft iPad Manager :
  1. PC to iPad, memungkinkan kita untuk mengimpor file, folder, lagu dan video dari iPad, iPhone dan iPod kita dari PC atau Notebook
  2. iPad to PC, memungkikan kita untuk mengimpor file, folder, lagu dan video dari iPad, iPhone dan iPod ke PC atau Notebook.
  3. To iTunes, memungkinkan kita untuk mengimpor file, music ke iTunes.
Selamat mencoba untuk penjelasan lebih detail lihat disini 

20 Oktober 2011

Partisi Hardisk dengan Fitur Shrink volume pada Windows 7

Jika kita membeli Notebook/Netbook baru, ada yang sudah include dengan OSnya (Windwows 7) namun ada yang masih kosongan alias tanpa OS. Untuk Notebook yang kosongan tidak menjadi masalah jika kita ingin mempartisi Hardisknya tinggal diatur pada saat menginstall OS pertama kalinya. Namun untuk Notebook yang sudah include Operating System/OS nya dalam hal ini kami bahas menggunakan Windows 7, maka dibutuhkan software partisi seperti Norton Partition Magic, dll untuk membagi-bagi space pada Harddisk. karena ketika kita menyalakan notebook baru kita, maka otomatis windows yang telah terinstall dari pabrik akan jalan dan hanya perlu beberapa setting saja, dan secara otomatis Hard disk masih belum terpartisi atau 1 Drive saja yaitu drive C saja.
Untuk melakukan partisi pada windows 7 kita tidak perlu menggunakan/ menginstall software partisi lagi karena pada windows 7 sudah ada fitur bawaan yang bisa digunakan untuk partisi. berikut step by step melakukan partisi dengan windows 7 :
1. Klik tombol start kemudian klik menu run atau tekan tombol windows pada keyboard+R.
2. Ketikkan diskmgmt.msc pada jendela Run, tekan Enter

 
3. Setelah Jendela Disk Management tampil klik kanan pada Drive C,dan pilih Shrink volume
 
4.Setelah Jendela Shrink volume tampil masukkan space yang akan diberikan pada Drive C. 
 
 

Klik tombol Shrink setelah memasukkan volume Drive yang baru..
Silahkan mencoba..semoga bermanfaat

16 Oktober 2011

Chatting dan Posting di Wall Facebook dengan Yahoo Messenger 11.0.0

Sekali berlayar 2 - 3 pulau terlampaui, mungkin itulah peribahasa untuk mengungkapkan kemudahan dalam berhubungan dengan teman baik via chatting ataupun menulis status di facebook kita. Kini dengan Yahoo Messenger 11.0.0, selain kita bisa chatting dengan teman-teman di yahoo seperti biasanya kita juga bisa chat dengan teman-teman kita di facebook dan twiiter, menarik bukan??? kita tidak perlu repot untuk membuka 2 account facebook kita via web jika hanya ingin chat cukup dengan YM 11.0.0 kita dapat melakukannya.
Dan juga kita bisa menulis status untuk Yahoo messanger sekaligus bisa kita share ke facebook dan twitter kita via YM 11.0.0 ini. Hanya butuh untuk meng-link-kan account facebook dan twitter kedalam YM.  dan nanti kita kan diminta untuk memasukkan email dan password kita untuk facebook dan twitter dan jika berhasil akan tampil jendela konfirmasi seperti gambar dibawah ini

Anda tertarik untuk mencobanya?, silahkan download Yahoo Messenger 11.0.0.disini 

7 Oktober 2011

Selamat Jalan Mr. Steve jobs

Mungkin tidak semua orang tahu siapa itu Steve Jobs tapi semua orang pasti tahu jika ditanya apa itu Macbook, apa itu Iphone dan apa itu IPad.

Pada akhir 1970-an, Jobs, bersama pendiri pendamping Apple Steve Wozniak. Mike Markkula dan lainnya, merancang, mengembangkan, dan memasarkan salah satu jajaran komputer pribadi pertama yang sukses secara komersial, yaitu Seri Apple II. Pada awal 1980-an, Jobs termasuk orang-orang yang pertama kali melihat potensi komersial dari antarmuka pengguna grafis yang digerakkan tetikus PARC Xerox yang kemudian mendorong pembuatan Macintosh. Setelah kalah melawan keputusan dewan direktur tahun 1984, Jobs mengundurkan diri dari Apple dan mendirikan NeXT, sebuah perusahaan pengembangan platform komputer yang berkecimpung dalam pasar pendidikan tinggi dan bisnis. Pembelian NeXT oleh Apple pada tahun 1996 membawa kembali Jobs ke perusahaan yang ia dirikan bersama, dan ia menjabat sebagai CEO-nya sejak 1997 hingga 2011.
Tahun 1986, ia mengambil alih divisi grafis komputer Lucasfilm Ltd yang kemudian menjadi Pixar Animation Studios. Ia menjadi CEO dan pemegang saham terbesarnya sebanyak 50,1% sampai diambil alih oleh The Walt Disney Company tahun 2006. Karena itu pula Jobs menjadi pemegang saham perorangan terbesar di Disney sebanyak 7% dan anggota Dewan Direktur Disney. Pada tanggal 24 Agustus 2011, Jobs mengumumkan pengunduran dirinya dari jabatannya sebagai CEO Apple. (Sumber Wikipedia)
Kini Penemu dan pendiri Apple tersebut telah wafat pada 05 Oktober 2011, Selamat Jalan Mr. Jobs.

6 Oktober 2011

Iphone 4's diluncurkan

Mestinya Apple, Inc. meluncurkan Iphone 5 namun yang terjadi, Pihak Apple justru meluncurkan Iphone 4'S sebagai penyempurnaan dari Iphone 4. sebenarnya banyak pihak yang merasa kecewa karena sebelumnya Apple, Inc telah menggembar-gemborkan akan meluncurkan Iphone 5 pada bulan ini.
Ada beberapa kelebihan dari Iphone 4'S ini jika dibandingkan dengan Iphone 4 yang sudah beredar dipasaran, yaitu dari sisi fitru Iphone 4'S dilengkapi dengan Fitur Assitant yaitu sebuah perangkat lunak yang memungkinkan pengguannya menjalankan aplikasi hanya dengan perintah suara, voice demand. kita tinggak berbicara pada Iphone milik kita aplikasi apa yang ingin kita jalankan, menarik dan canggih bukan??, dari sisi Hardware Iphone 4's menggunakan processor  yang sama dengan processor yang digunakan Ipad2 yaitu Processor A5 sehingga Iphone 4'S memiliki kecepatan 5 kali lebih cepat dari Iphone 4. dan juga memiliki dual transmisi GSM dan CDMA sehingga memungkinkan kita menggunakan 2 nomer (GSM dan CDMA) dalam perangkat ini.
Anda tertarik memilikinya ?? 

30 September 2011

Nokia berencana PHK ribuan karyawan

Raksasa manufaktur Telepon seluler Nokia, telah mengumumkan akan menutup pabriknya yang berada di Cluj, Rumania yang pastinya akan merumahkan ribuan karyawannya pada akhir tahun ini, dan juga nokia berencana untuk menutup dan tidak mengembangkan lagi usahanya di Bonn, Jerman dan di Malvern, USA pada akhir tahun depan.
Nokia memiliki beberapa alasan kuat untuk menutup dan menghentikan pengembangan usahanya di beberapa negara, hal ini berkenaan dengan merosotnya laba nokia pada akhir-akhir tahun ini dan bahkan mengalami kerugian dalam 3 bulan sampai bulan juni lalu, nokia mengalami kerugian sebesar 368m euro, dan jika dibandingkan dengan laba bersih pada tahun lalu 227m euro.
Kerugian yang dialami perusahaan nokia ternyata tidak lepas dari hadirnya beberapa ponsel dan smartphone dengan teknologi canggih seperti Iphone, Blackberry, dan smartphone dengan OS Google Android, yang sekarang ini menjadi salah satu alternatif pilihan untuk digunakan oleh konsumen seluler. 

16 September 2011

Mempercepat Booting pada Windows 7

Siapa yang tidak jengkel jika tiba-tiba booting komputer atau laptop kita lelet (lama) apalagi jika pas dalam keadaan bener-bener mendesak bisa kita hanya garuk-garuk kepala sambil menggerutu gak karuan :), setiap orang pasti ingin waktu booting windowsnya was wus seperti waktu pertama kali komputer kita diinstal. namun seiring berjalannya waktu komputer kita aka semakin lambat saat booting apalagi jika kita sering install dan unistall software di komputer kita.
Kini saya ingin berbagi tips bagaimana mengatasi booting windows 7 yang lambat, jika anda menggukan laptop merek tertentu anda bisa menggunakan software bawaannya untuk mempercepat proses booting, jika tidak kita dapat memanfaat boot racer untuk mempercepat booting windows 7 :
  1. Silahkan Download Boot Racer disini
  2. Extract dan install di komputer anda.
  3. setelah diinstal maka jalankan aplikasi tersebut, seperti gambar dibawah ini :















4. Jalankan Aplikasi ini dan klik yes ketika muncul konfimasi untuk restart.












5. Saat windows memasuki dekstop maka akan tampil jendela kecil pada pojok kanan bawah yang menginformasikan lamana boottime pada komputer anda, kemudian klik see why... untuk melihat detailnya.

Silahkan mencoba..






7 September 2011

Seorang pemuda remaja meninggal akibat masturbasi

Astaghfirullah..., ketika saya membaca berita ini bagaimana tidak seorang remaja 16 tahun dibrasil ditemukan meninggal didalam kamarnya dan ditemukan oleh ibu sang pemuda setelah semalaman melakukan masturbasi.  sang remaja memang sering melakukan hal tersebut sebagimana yang diakui oleh teman-teman disekolahnya. Kabarnya didalam kamar remaja tersebut ditemukan banyak majalah pornografi dan juga ditemukan banyak gambar-gambar seksi dan video porno didalam komputernya. (sumber berita )
Ini yang sebenarnya harus diketahui oleh remaja-remaja tentang bahaya sebuah tindakan tersebut, makanya kemudian agama menganjurkan jika seorang pemuda sudah siap (usia, psikologis, materi) untuk menikah maka sangat dianjurkan untuk menikah atau jika tidak maka dianjurkan untuk berpuasa dan berolahraga.
Menurut pakar seksual, masturbasi yang berlebihan dapat merangsang fungsi saraf parasimpatik sehingga menghasilkan asetilkolin. Rangsangan berlebihan ini dapat memicu dihasilkannya hormon sex lebih banyak dan neurotransmiter seperti asetilkolin, dopamine dan serotonin yang menyebabkan perubahan kimia tubuh.
Efek samping dari perubahan kimia tubuh menimbulkan kelelahan, kerontokan rambut, kehilangan daya ingat. penglihatan kabur serta sakit pada testis. Masturbasi berlebihan menekan fungsi sistem saraf dan hati, yang akan menimbulkan kelelahan secara seksual (terutama pada para laki-laki muda). Hal ini termasuk terjadinya disfungsi ereksi atau impotensi pada pria sebelum usia matang mereka menjelang. Kebocoran air mani, keluarnya sperma dari penis tanpa ereksi, digambarkan sebagai masalah umum lain yang dihubungkan dengan masturbasi berlebihan. Ini menjadi pertanda bahwa saraf yang mengontrol katup ejakulasi melemah sebab terlalu sering digunakan dan mendapat rangsang berlebihan. Hal ekstrim yang lain jika dihubungkan dengan masalah fisik, keinginan berlebihan melakukan masturbasi menyulitkan hubungan Anda dengan pekerjaan dan keluarga, seperti halnya kecanduan alkohol atau judi (sumber).
Semoga bermanfaat...