25 Juni 2009

Akhirnya Proyek Super Megah Suramadu Telah Selesai


Tanggal 10 Juni 09 merupakan hari yang di tunggu-tunggu banyak orang khususnya masyarakat pulau madura. Pada tanggal inilah jembatan termahal dan terpanjang yang ada di indonesia diresmikan oleh Presiden Susislo Bambang Yudhoyono. Jembatan dengan panjang 5.4 Km ini merupakan aset bangsa yang sangat mahal harganya dan semua pihak harus menjaganya.
Diharapkan adanya Jembatan yang dikenal dengan istilah " SURAMADU " ini dapat meningkatkan arus perekonomian pulau madura yang selama ini hanya mengandalkan dermaga penyebrangan Tanjung Perak - Kamal, awal pembangunan jembatan ini penuh dengan pesimistis dari beberapa pihak, namun kini semuanya telah dimentahkan dengan berdiri kokohnya jembatan SURAMADU. Pintu masuk utama ada di kota surabaya tepatnya di wilayah Kenjeran sedangkan pintu masuk di pulau madura berada di desa burneh bangkalan.
Kini Empat (4) Kabupaten di pulau madura (Bangkalan, Sampang, Pamekasan dan Sumenep) selayaknya menata diri untuk arus baik investasi maupun wisata yang nantinya akan membajairi ke empat kabupaten ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar